Tidak terasa HMJ Manajemen FE UMK 2013/2014 telah melewati setengah masa baktinya. Selama setengah periode ini, HMJ M FE UMK telah melaksanakan berbagai program kerja. Apa saja program kerja itu? Selamat membaca review program kerja HMJ M FE UMK 13/14.
1. Perekrutan Pengurus Baru periode 2013/2014
Setelah terpilihnya saudara Zhona Z.R.A sebagai chairman HMJM FE UMK 2013/2014. Maka yang harus dilakukan selanjutnya adalah merekrut pengurus baru untuk keberlangsungan HMJ M FE UMK. Dengan beberapa tahapan seleksi yang dilakukan, maka terpilihlah 23 pengurus baru HMJ M FE UMK untuk periode 2013/2014. Yang terdiri dari 17 orang mahasiswa FE UMK semester 3 dan 6 orang mahasiswa semester 5. Sehingga totang pengurus HMJM FE UMK periode 2013/2014 berjumlah 24.
2. Buka Bersama dan Peresmian Pengurus Baru
Karena setelah terpilihnya pengurus baru bertepatan dengan bulan Ramadha 2013, maka diputuskan untuk diadakan Buka Bersama sekaligus Peresmian Pengurus Baru. Acara ini diadakan di kediaman saudari Widya Artlita A. Acara ini juga dihadiri oleh mantan pengurus HMJ M FE UMK periode sebelumnya, namun sayang Ketua HMJ M FE UMK yang baru berhalangan datang dalam acara ini. Peresmian pengurus baru secara simbolis dilakukan dengan menandatangani nota kesepahaman, ini bertujuan untuk meminta kesanggupan pengurus baru menjalan tugas dan kewajibannya selama 1 periode kedepan.
3. Pelantikan Pengurus HMJM FE UMK 2013/2014
Pelantikan pengurus baru diadakan di ruang Seminar Universitas Muria Kudus. Dan dilantik secara langsung oleh Bapak Mochammad Edris selaku Dekan Fakultas Ekonomi yang didampingi oleh ketiga Wakil Dekan. Pelantikan ini dilaksanakan bersama-sama dengan pelantikan BEM FE UMK dan HMJ Akuntansi FE UMK. Dengan dikeluarkannya SK Organisasi, maka HMJ M FE UMK 2013/2014 telah resmi dilantik.
4. Pembuatan AD/ART HMJ Manajemen FE UMK
Hal pertama yang dilakukan oleh HMJ M FE UMK 13/14 ada membuat AD/ART. Karena selama ini, HMJ M FE UMK belum memiliki AD/ART yang jelas. Pembuatan ini dilakukan dengan tahap:
- Merumuskan AD/ART, dengan berbagai referensi
- Menyusun dan merevisi AD/ART
- Mengesahkan AD/ART melalui sidang istimewa.
Dalam pembuatan AD/ART ini juga dibuat dan diresmikan logo HMJ M FE UMK yang baru.
5. Malam Keakraban Fakultas Ekonomi tahun 2014
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, Malam Keakraban Fakultas Ekonomi UMK antara Progdi Manajemen dan Akuntansi digabung menjadi satu. Dan ini membuat Malam Keakraban menjadi semakin meriah dan seru. Kegiatan ini berjalan lancar berkat kerjasama yang solid antara BEM FE UMK, HMJ Manjemen FE UMK dan HMJ Akuntansi FE UMK
6. Forum Diskusi Mahasiswa Manajemen (FORDISMA)
Mengusung tujuan untuk menumbuhkan jiwa entrepreneurship pada seluruh mahasiswa Manajemen FE UMK, maka HMJ Manajemen FE UMK mengadakan kegiatan bernama FORDISMA. Sebuah forum diskusi yang mengangkat tema manajemen dan bisnis. Pada penyelenggaraan pertamanya, kegiatan ini mengusung tema "The Power of Media Social for Entrepreneurship". Media sosial memang dekat dengan kehidupan mahasiswa, melalui diskusi ini diharapkan mahasiswa dapat menggunakan media sosial dalam hal positif dan bisa jadi menjadikan pengahasilan bagi mahasiswa.
Pada peride kepengurusan HMJM FE UMK 2013/2014, kegiatan ini dilaksanakan sebanyak dua kali. Pada penyelenggaraan terkahir mengusung tema "Be Creativepreneur, and Make ur Hobbies to Business". Kretifitas perlu dimiliki seorang wirausaha, sehingga mereka mampu mengubah hobi mereka menjadi sesuatu yang menghasilkan. Secara umum, pelaksanaan kegiatan ini berjalan lancar walaupun tidak sesuai target karena target awal kegiatan ini akan diadakan tiga kali.
7. Kunjungan Ke Perusahaan (KKP) tahun 2014
Kegiatan yang diadakan setiap tahun ini bertujuan untuk memberi kesempatan kepada mahasiswa semester awal untuk mengetahui aplikasi dari teori-teori yang telah mereka dapatkan selama perkuliahan. Mahasiswa akan diajak untuk berkunjung ke salah satu perusahaan manufaktur. Mahasiswa memiliki kesempatan luas untuk bertanya kepada perusahaan tersebut. Pada tahun ini, KKP memilik PT Sinar Sosro sebagai tujuan.
Demikian review Program kerja HMJM FE UMK periode 2013/2014. Semoga periode selanjutnya bisa lebih baik dari periode sekarang. :)
5. Malam Keakraban Fakultas Ekonomi tahun 2014
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, Malam Keakraban Fakultas Ekonomi UMK antara Progdi Manajemen dan Akuntansi digabung menjadi satu. Dan ini membuat Malam Keakraban menjadi semakin meriah dan seru. Kegiatan ini berjalan lancar berkat kerjasama yang solid antara BEM FE UMK, HMJ Manjemen FE UMK dan HMJ Akuntansi FE UMK
6. Forum Diskusi Mahasiswa Manajemen (FORDISMA)
Mengusung tujuan untuk menumbuhkan jiwa entrepreneurship pada seluruh mahasiswa Manajemen FE UMK, maka HMJ Manajemen FE UMK mengadakan kegiatan bernama FORDISMA. Sebuah forum diskusi yang mengangkat tema manajemen dan bisnis. Pada penyelenggaraan pertamanya, kegiatan ini mengusung tema "The Power of Media Social for Entrepreneurship". Media sosial memang dekat dengan kehidupan mahasiswa, melalui diskusi ini diharapkan mahasiswa dapat menggunakan media sosial dalam hal positif dan bisa jadi menjadikan pengahasilan bagi mahasiswa.
Pada peride kepengurusan HMJM FE UMK 2013/2014, kegiatan ini dilaksanakan sebanyak dua kali. Pada penyelenggaraan terkahir mengusung tema "Be Creativepreneur, and Make ur Hobbies to Business". Kretifitas perlu dimiliki seorang wirausaha, sehingga mereka mampu mengubah hobi mereka menjadi sesuatu yang menghasilkan. Secara umum, pelaksanaan kegiatan ini berjalan lancar walaupun tidak sesuai target karena target awal kegiatan ini akan diadakan tiga kali.
7. Kunjungan Ke Perusahaan (KKP) tahun 2014
Kegiatan yang diadakan setiap tahun ini bertujuan untuk memberi kesempatan kepada mahasiswa semester awal untuk mengetahui aplikasi dari teori-teori yang telah mereka dapatkan selama perkuliahan. Mahasiswa akan diajak untuk berkunjung ke salah satu perusahaan manufaktur. Mahasiswa memiliki kesempatan luas untuk bertanya kepada perusahaan tersebut. Pada tahun ini, KKP memilik PT Sinar Sosro sebagai tujuan.
Demikian review Program kerja HMJM FE UMK periode 2013/2014. Semoga periode selanjutnya bisa lebih baik dari periode sekarang. :)
0 komentar:
Posting Komentar